Manfaatkan Sabtu Minggu SAMSAT Manado Buka Pelayanan di Mantos


Manado-Ini tentunya berita menggembirakan. Menyusul Pelayanan Samsat Manado kini buka pada hari libur untuk mendekatkan diri pada Wajib Pajak.

Khusus Sabtu dan Minggu di parkiran Mantos bagi wajib pajak dengan kendaraan Samsat Keliling mendapat apresiasi warga Manado, Sabtu (18/09/2021)

Adi Warga Calaca menyatakan pelayanan Samsat sangat hebat, dimana dalam pengurusan sangat cepat dengan hanya membayar di bank Sulutgo langsung ditukarkan dengan notice pajak.

Selain Adi, Steven warga Wanea pun menyatakan menggunakan waktu libur membayar pajak sangat tepat sehingga pelayanan Sabtu-Minggu sangat tepat bagi warga Manado.

Sementara itu, Kepala UPTD Samsat Manado Herlina Karepu saat dilokasi menyatakan pelayanan Sabtu Minggu ini diberikan bagi wajib pajak yang belum berkesempatan membayar pajak di Senin hingga Kamis, sehingga waktu libur Samsat tetap memberikan pelayanan.

Dikatakan Karepu didampingi Kasie Aprine Siwi bahwa untuk Sabtu pelayanan jam 10.00 hingga 18.00 Wita sementara Minggu dimulai pukul 13.00 hingga 17.00 wita, sehingga mari wajib pajak menggunakan kesempatan ini.

Dijelaskan Karepu bahwa selain pelayanan pembayaran pajak, sekaligus sosialisasi dilakukan bagi masyarakat tentang pembayaran secara online termasuk Sabtu dan Minggu telah dibuka pelayanan khusus bagi wajib pajak.

Ditambahkannya pula, pelayanan saat ini akan terus berlanjut dengan prokes ketat, dimana wajib pajak tetap memakai masker serta tak berkerumun. (tim/sulutonline)

Telah dibaca: 172

Budi Rarumangkay

Berita sejenis