Manado-Pastikan semua pelayanan publik berjalan dengan baik, diawal Tahun baru ini, Walikota Manado, DR. Ir. GS Vicky Lumentut, SH, M.Si, DEA, sebelumnya pada kemarin hari langsung memimpin Apel Perdana Pasca Libur Nasional Perayaan Tahun Baru 01 Januari 2020, dilanjutkan dengan memantau sejumlah Perangkat Daerah yang berhubungan dengan pelayanan langsung kepada masyarakat.
Walikota GSVL saat diskusi bersama warga kepulauan Bunaken
Hari ini Selasa (07/01/2020) Walikota dua periode pilihan rakyat inipun, melakukan kunjungan kerja dan tatap muka bersama pemerintah dan masyarakat yang ada di Kecamatan Bunaken Kepulauan.
Walikota GSVL saat menuju Bunaken kepulauan
Walaupun memang dalam keadaan cuaca yang kurang bersahabat dimana angin dan hujan tapi tidak menyurut semangat dan niat Walikota bersama rombongan menuju kepulauan Bunaken untuk bertemu dengan masyarakat di awal tahuh baru 2020 ini.
Walikota GSVL saat survey di kepulauan Bunaken
“Memastikan semua pelayanan publik berjalan dengan baik diawal tahun baru ini, sebelumnya kemarin sudah memantau di sejumlah Perangkat Daerah setelah apel perdana, maka kita juga harus pastikan wilayah kepulauan pelayanan publiknya juga sudah berjalan dengan normal baik kecamatan dan kelurahan tentunya, pelayanan harus ditingkatkan, dan jangan ada birokasi yang berbelit berkaitan dengan semua kepentingan masyarakat,” ujar Walikota.
Walikota GSVL foto bersama warga Bunaken Kepulauan
Walikota GSVL menegaskan agar intansi terkait, juga pemerintah kecamatan merampungkan seluruh fasilitas di kantor baru Agar pelayanan kepada rakyat dapat dijalankan secara maksimal. (tim/sulutonline)