Sulut- Gubernur Sulawesi Utara, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, SE, menyampaikan ucapan selamat Pengucapan Syukur kepada seluruh masyarakat Kabupaten Minahasa Selatan, Minggu (13/7/2025).
Dalam pesannya, Gubernur Yulius mengajak masyarakat untuk menjadikan momentum Pengucapan Syukur bukan hanya sebagai tradisi tahunan, melainkan sebagai waktu untuk merenung, bersyukur, dan memperkuat semangat kebersamaan.
“Pengucapan Syukur adalah kesempatan bagi kita semua untuk menghentikan sejenak aktivitas dan menundukkan hati, mengingat segala berkat dan kasih Tuhan yang melimpah bagi kita,” ujar Gubernur Yulius.
Gubernur Yulius juga mengingatkan bahwa rasa syukur tidak hanya pada materi, tetapi lebih kepada kesehatan, kedamaian, dan persatuan yang terjaga. Masyarakat Minahasa Selatan mari terus jaga keamanan dan keharmonisan dalam kehidupan bermasyarakat.
“Sebagai bentuk kearifan lokal yang telah mentradisi, Pengucapan Syukur digelar sebagai wujud terima kasih dan syukur atas hasil panen, keberhasilan, atau kejadian baik lainnya. Jadikan Pengucapan Syukur sebagai momentum memperkuat iman dan spiritualitas kepada Tuhan Yang Maha Esa,” kata Gubernur Yulius.
Di kesempatan itu, Gubernur Sulut Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, SE, menyampaikan mewakili seluruh jajaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, sebagai bentuk dukungan dan penghargaan terhadap nilai-nilai budaya serta spirit keimanan masyarakat Minahasa Selatan.
“Sekali lagi atas nama Pemerintah Provinsi saya mengucapkan selamat berpengucapan syukur buat seluruh masyarakat Minahasa Selatan. Semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu mencurahkan berkat melimpah bagi kita semua,” tutupnya.
(Sulutonline)