Manado – Gubernur Provinsi Sulut Olly Dondokambey didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulut Ir. Rita Maya Dondokambey Tamuntuan menghadiri Ibadah bersama Jemaat GPIB Bukit Moria Tebet Jakarta Selatan, Minggu (25/06/2023).
Ibadah dipimpin oleh Ketua Majelis Sinode GPIB Pdt. Paulus Kariso Rumambi berlangsung khusyuk. Dalam kesempatan itu, Gubernur Olly dilantik sebagai Ketua Panitia HUT Ke 75 GPIB.
Menurut Gubernur Olly, ditunjuk sebagai Panitia HUT Ke 75 GPIB merupakan suatu hal yang membanggakan karena diberikan tanggung jawab.
“Tentunya kita bersyukur karena kita bisa beribadah bersama-sama dalam rangka memuji dan memuliakan nama Tuhan. Ini sangat baik Jemaat GPIB Bukit Moria Tebet hadir di tengah-tengah masyarakat,” ungkap Gubernur.
Makanya kata orang nomor satu di Sulut tersebut, Ketua Majelis Sinode GPIB berusaha pada HUT ke-75 panitia membuat kegiatan sosial yang menyentu masyarakat dan kegiatan ibadah syukur di Pandan.
“Saya sudah meninjau GPIB di Pandan tempatnya representatif. Bisa memuat sekitar 100-400 orang. Kita akan live streaming seluruh GPIB dari Makassar sampai Sumatera Utara. Karena ada kegiatan seminar dan bakti sosial,” kata Olly.
Di Penutupan acara saya akan meminta semua jemaat GPIB hadir di ibadah penutupan. Mohon dukungan dari seluruh jemaat GPIB agar kegiatan ini berjalan dengan baik. Karena apa yang kita kerjakan betul-betul untuk kemuliaan nama Tuhan,” pungkasnya.(*/SulutOnline )