ODSK Tes Kesehatan di RSU Prof Kandou

Manado-Seluruh bakal pasangan calon (paslon) kepala daerah di Sulawesi Utara (Sulut) mengikuti tes kesehatan di Rumah Sakit Prof Kandou Manado, Senin (7/9/2020).

Bakal calon Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan bakal calon Wakil Gubernur Steven Kandouw yang ikut tes tersebut nampak santai keluar dari lokasi tes kesehatan tahap awal.

Olly-Steven saat dicegat wartawan mengatakan tes kesehatan tahap awal masih terbilang mudah.

“Encer samua, karena test kelancaran otak jadi hasilnya encer,” aku Olly didampingi Steven.

Keduanya mengakui tidak ada persiapan berarti untuk tes kesehatan yang rencananya akan dilaksanakan hingga Kamis (10/9/2020).

Selain Olly-Steven, nampak seluruh calon Bupati, Wakil Bupati, Walikota dan Wakil Walikota yang akan menggelar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di Sulut ikut tes kesehatan ini. (tim/sulutonline)

Telah dibaca: 128

Budi Rarumangkay

Berita sejenis