UPDATE Covid 19: Sulut Bertambah 29 Kasus menjadi 230 Orang Pasien Positif


Manado-Ini harus ditanggapi secara serius. Menyusul pada Minggu (24/05/2020) pasien Covid 19 di Sulut ketambahan 29 orang pasien positif.

Dan ini menjadi tanda awas bagi seluruh warga Sulut. Menyusul data yang diekspose Kemenkes RI, jumlah pasien positif di Sulut sudah mencapai 230 orang kasus positif.

Situs resmi kemkes RI juga menunjukkan kasus sembuh bertambah dua. Dengan demikian total sembuh menjadi 34 orang.

Sementara itu menyangkut data perorang perkasus pasien masih menunggu dari gugus tugas Provinsi Sulut. (tim/sulutonline)

Telah dibaca: 317

Budi Rarumangkay

Berita sejenis