Wagub Kandouw: Atas Nama Gubernur dan Warga Sulut Kami Berduka Cita atas Bencana NTT


Manado-Bencana banjir dan longsor yang menelan korban jiwa ratusan orang, yang terjadi di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) mendapat perhatian serius dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

Terbukti, Gubernur Olly Dondokambey SE melalui Wakil Gubernur Drs Steven Kandouw menyampaikan ucapan turut berduka cita sedalam-dalamnya terhadap warga yang sudah meninggal dunia akibat bencan tersebut.

“Gubernur dan Pemprov Sulut menyampaikan Turut Berduka cita atas banyaknya korban bencana di NTT,” ujar Wagub Kandouw kepada wartawan, Kamis (08/04/2021).

Lanjut Wagub, Pemprov Sulut juga ikut mendoakan semoga masyarakat NTT tetap tabah dan kembali bangkit pasca bencana.

“Kami terus mendoakan agar masyarakat dikuatkan dan bangkit kembali, “ katanya.

Dikatakan Wagub, Pemprov Sulut tentunya rasa sepenanggungan dengan masyarakat NTT dan siap membantu menanggulangi dampak dari bencana tersebut.

“Saat ini pemerintah pusat terus melihat bencana di NTT, bila memang dimintakan tentunya Pemprov Sulut akan membantu saudara kita di NTT,” tandasnya. (tim/sulutonline)

Telah dibaca: 35

Budi Rarumangkay

Berita sejenis